Hidup Tenang Kadal Raksasa

Hidup tenang dibawah pohon rindang...

Kamu suka nggak kadal? Bagaimana dengan kadal raksasa?

Mereka tidak akan mengusirku dengan sapu bila aku berkeliaran di rumah mereka. Itu saja bedanya hewan dengan manusia.

Kenyataan menyedihkan yang kutahu  ketika tinggal di daerah-daerah di Indonesia, mereka kerap kali diburu dan ditangkap untuk diambil bagian-bagian organ tubuhnya. Dipercaya mengandung khasiat.

Sayang sekali, memang karena akan mengganggu keseimbangan ekosistem. Tahukah kamu kalau biawak itu suka sekali memakan telur ular? Bagaimana bila biawak tidak ada, apakah populasi ular berbisa yang mengancam manusia akan bertambah banyak?

Dimana saya, si kadal, ayo tebak!

Foto ini kuambil disebuah pulau yang kalem dan tenang. Dari kelakuannya kelihatan sekali kadal raksasa sejenis biawak (suku varanidae) ini tidak punya kegemaran lain yang agresif selain bobo manis di sore hari bersama keluarga.  Mungkin ada kakek, nenek, ayah, ibu, dan anak-anak....

Benar-benar hari yang tenang dan damai. Mirip manusia yang lagi mager...

Menggeliat malas jelang makan siang....

Kamu tahu nggak mereka juga perenang handal? Dan mereka sukaa sekali menangkap ikan. Coba lihat baik-baik...

Apakah kamu bisa berenang semahir dan secepat biawak di laut? 

Berenang gaya bebas kadal

Beberapa dari mereka beruntung bisa kembali ke tepi pantai dengan selamat sambil membawa tangkapan. Beberapa yang tidak beruntung bertemu dengan predator, atau tenggelam entah kenapa. Akhir yang tragis. 

Hidup ini begitu singkat....

Tolong jangan ganggu kedamaian hidup mereka, niscaya mereka juga tidak mengganggumu. 

Aku akan berpikir dua kali mengusik ketentraman mereka. Sekali reptil tetaplah reptil. Banyak bakteri yang bisa berbahaya bila terkena gigitan mereka. Namun normalnya, mereka tidak begitu peduli  kita hadir atau tidak. 

Tidak seperti kita.😄

2 comments:

  1. Jaman dulu biawak banyak di deket sungai2 tapi ya banyak diburu orang juga, sekarang makin jarang sepertinya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah itu dulu banyak ya...sayang diburu orang buat jadi obat..

      Delete

Instagram